Adventure Kuliner

Selamat datang di Klub Adventure Kuliner. Acaranya ya makan-makan. Rasanya tak bisa makan enak tanpa koki kita yang satu ini: Elbi Ariendra. Cowok ini memadukan hobi masaknya dengan hobi camping. Jadinya, jalan-jalan ke alam terbuka tetapi dengan perut kenyang dan mak nyus. Terbukti selama 4 hari di Ranu Kumbolo kami (saya dan Yonkie) dimanjakan dengan makanan-makanan enak. Mulai yang modern seperti kentang goreng renyah hingga makanan tradisional: mendol goreng. Bahkan dua pemancing yang kami ajak makan bersama sempat nyeletuk. "Ini lebih enak daripada makanan di rumah makan." Nah! "Mungkin kita harus bikin klub adventure kuliner,"sambut sang juru masak. "nanti lambangnya sendok dan garpu." Siapa mau bergabung? Pokoke mak nyus...

Persiapan memasak

In action

Masakan istimew: ikan Ranu Kumbolo

Santai sejenak

 

Santai lagi

Previous
Next Post »
Post a Comment
Thanks for your comment